Senin, 13 Februari 2017 12:52 WIB

DPR Imbau Masyarakat Jangan Golput pada 15 Februari

Reporter : Muhammad Syahputra Editor : Rajaman
Agus Hermanto (dok/putra)

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Wakil Ketua DPR Agus Hermanto mengimbau kepada masyarakat agar dapat menggunakan hak pilihnya dan jangan melakukan golput pada pelaksanaan Pilkada serentak 15 Februari mendatang.

"Kami mengimbau kepada masyarakat agar masyarakat seluruhnya datang ke TPS, harus memilih dan kita harapkan memilih daripada pasangan yang paling dikehendakinya," ujar Agus, di Gedung DPR, Senin (13/2/2017).

Menurutnya, saat seseorang masuk kedalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), dan memiliki identitas (e-KTP) sesuai dengan lokasi tempat tinggalnya, harus datang ke TPS untuk menunaikan kewajiban dalam memilih pemimpin 5 Tahun kedepan.

"Dan tentunya kami pun juga menghimbau kalau yang tidak berhak, tentunya ini tidak boleh mempergunakan hak pilih itu ,karena sekali lagi apabila melakukan hal tersebut, merupakan tindakan pidana," kata politikus Demokrat ini.

Selain itu, Agus berharap masyarakat juga harus memberikan pengawasan terhadap jalannya Pilkada serentak di 101 wilayah di Indonesia, agar kondusif dan tidak menimbulkan konflik berkepanjangan.

"Apabila tidak sesuai dengan undang-undang maka segera dilaporkan ke Bawaslu agar diproses lebih lanjut ,namun sekali lagi yang mempunyai hak dan secara undang-undang diperkenankan dan harus melaksanakan kami himbau datang ke TPS dan betul-betul melaksanakan kewajibannya dan melaksanakan hak pilihnya dalam seluruh Pilkada ini," pungkasnya.