Jumat, 03 Februari 2017 12:11 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Pimpinan Komisi Pemberantas Korupsi (KPK), Saut Situmorang mengatakan, siap membantu dan mengawal Pemprov DKI Jakarta dalam pengelolaan pajak.
"Oh iya, bahkan udah time frame day by day, sampai nanti Desember 2017 melakukan apa, sudah ada time framenya, sampai detail," kata Saut di Balaikota DKI, Jumat (3/2/2017).
Bahkan dikatakan Saut, jajaran Pemprov DKI sudah mengerti langkah apa yang harus diambil dalam pengelolaan pajak dari DKI Jakarta.
"DKI sebenarnya sudah paham betul apa yang harus diubah. Mereka orang-orang yang profesional, mereka orang yang mengerti. Karir pimpinannya juga dari pajak, dia tau persis apa yang harus di otak-atik," jelasnya.
Namun, Saut menambahkan, ketika ada ada oknum yang mulai bermain, disitulah pihaknya (KPK) akan mendampingi Pemprov DKI.
"Tapi, ketika dia mulai otak-atik terus kemudian ada orang lain ganggu, KPK hadir disitu. Jadi kita mau membantu, ada orang yang mau baik, tapi kemudian dia enggak bisa baik karena ada orang yang mengelilinginya, KPK siap membantu," tandasnya.