Rabu, 17 Mei 2023 11:22 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) melakukan uji coba layanan waktu tempuh 35 menit di tiga rute.
Ini dilakukan sebagai salah satu upaya Transjakarta mendukung program Pemprov DKI terhadap pengendalian kemacetan di Ibu Kota. "Saat ini sudah berjalantiga rute ada Ragunan-Kuningan, Grogol-Semanggi, dan Pluit-Kota," ungkap Direktur Utama PT Transjakarta, Welfizon Yuza kepada awak media di Halte Transjakarta Ragunan, Jakarta Selatan, Rabu (17/5/2023).
Welfizon mengatakan, ke depan akan ada tujuh rute tambahan yang akan diuji coba bertahap layanan jaminan waktu tempuh 35 menit. "Ke depannya ada tujuh rute secara bertahap akan kita buka," katanya.
Welfizon menuturkan, nantinya masyarakat Jakarta yang berada di wilayah penyangga menuju pusat kota mendapat jaminan waktu dalam perjalan. "Sehingga masyarakat Jakarta dari Barat, Timur, Utara, Selatan menuju pusat kota bisa mendapatkan jaminan waktu dalam perjalanan," tuturnya.(mir)