Selasa, 24 Januari 2017 16:08 WIB

Polres Pelabuhan Bantu UPT Buat Tanggul di Muara Angke

Reporter : Ryan Suryadi Editor : Rajaman
pembuatan tanggul di Muara Angke (ist)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok, AKBP Robertus Dedeo mengatakan, pihaknya akan membantu Unit Pelayanan Teknis (UPT), membuat tanggul bagi warga guna  mengatasi banjir rob di daerah Muara Angke, Jakarta Utara. 

"Kami ingin mengatasi banjir rob, dengan membantu UPT membuat tanggul secepatnya di lokasi banjir rob Muara Angke," ujar Robert saat di konfirmasi, Selasa (24/1/2017).

Menurut Robert, pihaknya selain membantu membuat tanggul Muara Angke. Dirinya akan membantu dengan pengalihan rute arus lalu lintas, saat pengerjaan tanggul di Muara Angke.

"Kami juga akan mengalihkan arus lalu lintas bagi pengendara, saat mengerjakan tanggul di sekitar banjir rob Muara Angke," tuturnya.

Ia melanjutkan, dilakukannya pengerjaan tanggul ini, baru tahap awal untuk, mengatasi banjir rob di Muara Angke. "Pengerjaan tanggul ini tahap awal, untuk mengatasi banjir rob di Muara Angke," pungkasnya.


0 Komentar