Laporan: Rizky AdytiaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Cagub dan cawagub DKI Jakarta Anies Baswedan dan Sandiaga Salahudin Uno (Anies-Sandiaga) telah menyerahkan laporan dana kampanye Pilgub DKI 2017 kepada KPUD DKI Jakarta, Selasa (20/12/2016).Pasangan nomor urut tiga ini merupakan pasangan pertama yang telah menyerahkan laporan keuangan kampanye tersebut.Anies menjelaskan, tim suksesnya telah menyiapkan dana sebesar Rp 35 miliar untuk kampanye Pilkada DKI 2017.Anies mengaku dana tersebut sebagaian besar berasal dari pasangannya yaitu, Sandiaga Uno."Jadi jumlah dana kampanye Rp 35 miliar. Detail laporannya diberikan hari ini, kemudian perinciannya nanti diumumkan oleh KPU DKI. Paling besar pak Sandiaga," ujar Anies, kepada wartawan, Selasa (20/12/2016).Anies menjelaskan telah mengeluarakan dana kampanye sekira Rp 400 juta. Anies mengaku memperoleh dana kampanye itu dari pihak lain."Ada dari partai. Ada dari perorangan. Ada kecil-kecil (dari pengusaha) tapi individu di situ ada laporannya," pungkas Anies.Tim pemenangan Anies-Sandiaga, Satrio Dimas Adityo menyebutkan penerimaan dana kampanye, terhitung sejak 25 Oktober 2016 hingga 19 Desember 2016, terkumpul sebanyak Rp 35,6 miliar.Adapun dana tersebut, menurut Satrio berasal dari Partai Gerindra sebesar Rp 750 juta, PKS Rp 350 juta, Anies Rp 400 juta, dan Sandiaga Rp 34 miliar.