Selasa, 20 Desember 2016 08:29 WIB

Pengalihan Arus Lalin Situasional, 2.986 Personel Gabungan Jaga Sidang Ahok

Editor : Eggi Paksha
PJAKARTA, Tigapilarnews.com- Pengadilan Negeri Jakarta Utara kembali menggelar sidang kasus dugaan penistaan agama dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Selasa (20/12/2016).

Sebanyak 2.986 polisi diterjunkan. Kasubag Humas Polres Jakarta Pusat, Kompol Suyatno, mengatakan ada ribuan personel yang ditempatkan di lokasi berlangsungnya sidang.

"Total 2.986 personel gabungan dari Polres Jakpus, Polda Metro, dan Mabes Polri," kata Suyatno kepada wartawan, Selasa (20/12/2016).

Saat ditanya soal adanya pengalihan arus lalu lintas, Suyatno mengatakan masih melihat kondisi di lapangan. "Pengalihan itu sifatnya situasional saja. Anggota ada yang mengatur lalin," ujarnya.(exe/ist)
0 Komentar