Rabu, 30 November 2016 09:41 WIB

Polsek Pesanggrahan Ringkus 6 Tersangka Maling Motor

Editor : Hermawan
Laporan: Bili Achmad

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Polsek Pesangrahan meringkus enam tersangka spesialis pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang kerap beraksi di kawasan Jakarta, Bekasi, dan Karawang.

Kapolsek Pesangrahan Kompol Afroni Sugiarto mengatakan, satu di antara enam tersangka, S alias Doni (42) diringkus di depan pusat perbelanjaan Giant, Jalan Rempoa Raya, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

"Tersangka S ini sempat mencoba melarikan diri sehingga oleh anggota dilakukan tindakan tegas dan terukur untuk melumpuhkan tersangka yang mengakibatkan luka tembak di betis sebelah kanan tersangka," ungkap Kompol Afroni, saat dikonfirmasi, Rabu (30/11/2016).

Penangkapan berawal dari laporan seorang warga yang kehilangan sepeda motornya saat di parkir di halaman rumahnya, pada 22 November 2016.

Berdasarkan pengembangan keterangan korban dan tersangka, polisi berhasil meringkus tersangka lainnya yang merupakan sindikatnya di wilayah yang berbeda, yaitu Jakarta, Bekasi dan Karawang.

"Enam tersangka itu Sadikin alias Doni beperan sebagai pemetik, Maulana sebagai Joki, Bewok, Daswa alias Babel alias Edoy, Aji dan Herman alias Gepeng berperan sebagai penadah," imbuh Kompol Afroni

Dikatakan Kompol Afroni, enam tersangka tersebut merupakan pemain lama yang beraksi di kawasan Jabodetabek selama setahun terakhir ini. Setidaknya sudah 30 kali beraksi dengan 16 TKP di wilayah hukum Polres Metro Jakarta Selatan.

"Tersangak beraksi dengan modus merusak gembok dan kunci motor korban yang terparkir di halaman rumah dengan menggunakan kunci T. Tersangka selalu melakukan aksinya sekira pukul 04.00 sampai 06.00 pagi," jelas Kompol Afroni.

Dari tangan tersangak, polisi menyita barang bukti, di antara beberapa kunci T, kunci magnetik motor berbagai merk, berbagai plat nomor, 16 unit sepeda motor berbagai merk dan 1 unit mobil pikap.

 
0 Komentar