Laporan : Rizky AdytiaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Wakil ketua DPRD DKI Jakarta Abaraham Lunggana alias Haji lulung menilai apabila Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dapat terhindar dari tuduhan penistaan agama dikepulauan seribu dirinya mencurigai ada sesuatu.Pasalnya, ia menilai mantan Bupati Belitung tersebut sudah dinilai melakukan penistaan agama dan harus ditindak secara tegas dengan hukum yang berlaku."Gak mungkin lah bebas dia, kalau bebas ya pasti ada apa-apanya kan gitu," ujar Lulung kepada wartawan, Kamis (17/11/2016).Menurutnya, hal tersebut ia sampaikan lantaran dirinya mengenal betul sosok mantan bupati belitung tersebut."karena Ahok itu tipe orang yang tidak bisa menyimpan rahasia dan saya tahu itu saya lama sekali kan hampir 5 tahun Jadi kalau Pak Ahok ada sesuatu yang Ngirim message kepada dia atau dia sudah duduk bareng kumpul-kumpul dia tidak akan dihukum kita itu kasih tau Hari ini," imbuhnya.Lanjutnya, Lulung menegaskan, komentar Ahok yang menunggu dipengadilan terkait dirinya bersalah atau tidak dinilai sebagai tanda tanya besar. Pasalnya, ia merasa heran Ahok begitu berani menantang meski telah menyandang status tersangka dan yakin dapat menang satu putaran."Kan dia bilang kalau gua tersangka tapi gua bisa ngalahin satu putaran gimana aneh kan Tapi kalau menurut saya nggak bakalan bisa, karena Basuki Cahaya Purnama sama dengan bakal kalah di putaran pertama itu artinya ada sama dengannya," tandasnya