Sabtu, 12 November 2016 14:37 WIB

Ini Penyebab Gedung PT Tulip Promo Karya Ambruk

Editor : Rajaman
Laporan: Rachmat Kurnia

BEKASI, Tigapilarnews.com -Penyebab ambruknya gedung PT Tulip Promo Karya, lantaran konstruksi bangunan pada lantai dua gedung tidak memenuhi Standar Operasional Posedur (SOP).

"Iya tidak memenuhi SOP terlebih ambruknya dilantai dua dibagian belakang saja, diperkirakan beban dilantai 2 sangat berat dan ambruk. Sekarang masih dalam penyelidikan lebih lanjut," ujar Kasubag Humas Polres Metro Bekasi Kota AKP Erna Ruswing Andari, Sabtu (12/11/2016).

Dalam pantauan terlihat dilantai 1 tidak ada penyangga beban untuk menopang bangunan kelantai 2, dan diperkirakan bangunan ambruk karena kelebihan beban.

Dilantai dua sendiri terdapat 3 filling cabinet (lemari besi) berukuran besar, beberapa brangkas, komputer dan meja, dan beberapa barang lainya.

Hingga kini belum dipastikan berapa jumlah kerugian akibat robohnya gedung milik PT Tulip Promo Karya, namun diprediksi sekitar ratusan juta rupuah.

Diketahui gedung yang ditempati oleh PT Tulip Promo Karya yang bergerak dibidang konveksi merupakan bangunan baru, dan sudah ditempati sejak Juli 2016.
0 Komentar