Jumat, 11 November 2016 15:04 WIB

Hadang Penerobos Jalur Busway, Anggota Dishub Ditembak dengan Airsoftgun

Editor : Rajaman
Laporan: Bili Achmad

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Seorang Petugas Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) Jakarta Selatan, Andry Irwansyah jadi korban penembakan usai menghadang salah seorang pemotor yang menerobos Jalur Busway di Jalan Mampanh Prapatan Raya, Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (9/11/2016).

Kejadian tersebut baru dilaporkan korban pada Kamis (10/11/2016) ke Polsek Mampang Prapatan.

Menurut Kadishubtrans Jaksel Christianto mengatakan, korban yang saat itu tengah bertugas menjaga palang portal Jalur Busway tiba-tiba diteriaki kata-kata kasar oleh pelaku yang tidak terima karena kendaraannya dihadang saat ingin menerobos Jalur Busway.

Namun korban tidak menghiraukan ucapan pelaku kemudian menepuk pundak pelaku dan menenangkan amarah pelaku.

Bukannya redam, pelaku justru makin naik pitam dan mengeluarkan senjata laras pendek air softgun jenis MP-654K hitam dan mengacungkan kepada korban sambil mengancam agar segera dibukakan portal yang dijaga korban.

Sekitar 5 kali letupan senjata dilepaskan oleh pelaku, namun korban berhasil merebut senjata yang dipegang pelaku dan berusaha menangkap pelaku.

"Anggota saya kena sedikit di tangannya, merah begitu, saya enggak tahu itu peluru karet atau bukan," tutur Christianto saat dikonfirmasi, Jumat (11/11/2016).

Saat ini kasus tersebut tengah ditangani Polsek Mampang dimana pihaknya tengah melakukan pemeriksaan visum et repertum pada korban serta menyelidiki identitas pelaku.

"Barang bukti yang disita satu pucuk senjata air soft gun jenis MP-654K warna hitam dan potongan gelang akar bahar berwarna hitam coklat," jelas Kabidhumas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono.
0 Komentar