Laporan : Bili AchmadJAKARTA,Tigapilarnews.com - Pengamat politik Universitas Indonesia, Arbi Sanit menilai pernyataan pentolan Dewa 19, Ahmad Dhani yang menyerang Gubernur Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) termasuk demokrasi liar.Pasalnya meskipun setiap orang bebas menyampaikan pendapat di negara demokrasi pernyataan yang dilontarkan Dhani seringkali pedas dan kurang santun."Ya itu termaksud Demokrasi liar. Gak ada rasionalnya.Kebebasanya ya kebebasan demokrasi monyet di hutan rimba. Ini sekarang banyak politisi di Jakarta kayak gitu. Artinya asal bacot aja gak ada tanggungjawabnya," kata Arbi saat dikonfirmasi, Kamis (3/11/2016).Menurut Arbi, apapun yang dilakukan oleh Ahok akan selalu salah di mata Ahmad Dhani, sehingga dirinya akan terus menyerang tanpa bertanggung jawab."Baginya semua orang salah, gak ada yang baik, semua salah, itu berarti dia menyatakan pendapat tidak ada tanggung jawabnya," tandas Arbi.Sebelumnya, melalui akun twitter resminya dhani menyebut dirinya tidak perlu menyebar spanduk menolak Ahok lagi dikarenakan aksi unjuk rasa pada Jumat (4/11/2016)."Ternyata saya tdk perlu tebar 10000 spanduk TOLAK AHOK... sdh ada 1 juta orang USIR AHOK tgl 4 November. ADP," cuit @AHMADDHANIPRAST, Senin (31/10/2016).