JAKARTA, Tigapilarnews.com- Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengatakan bahwa dirinya bertekad membangun serta meningkatkan kualitas pendidikan bagi warga Jakarta.Bahkan, peningkatan kualitas pendidikan itu menjadi salah satu dari enam fokus utama program unggulan kerjanya bila dipercaya memimpin ibukota lima tahun mendatang.“Kami bertekad membangun SDM ibu kota secara menyeluruh, termasuk sektor pendidikan, kesehatan dan warga dengan disabilitas,” kata Anies di depan guru-guru PAUD yang tergabung dalam Himpunan Pendidik Anak Usia Dini (Himpaudi) dan komunitas rumah keluarga Indonesia, Rabu (19/10/2016).Anies menambahkan, Jakarta merupakan ibu kota perjuangan. Jakarta harus menjadi teladan dalam melunasi janji kemerdekaan, yakni memberikan rasa aman, sejahtera, cerdas bagi warganya serta aktif di kancah global."Jakarta harus maju menjadi kota yang beradab. beradab dalam interaksi antarwarga serta beradab dalam interaksi dengan semesta," tambahnya.Khusus terkait sektor pendidikan dalam hal pembangunan SDM warga Jakarta, Anies mengaku telah mempersiapkan sejumlah program. Di antaranya, meningkatkan performa Kartu Jakarta Pintar (KJP) dan mengintegrasikannya dengan Kartu Indonesia Pintar (KIP).Selain itu, memberikan perhatian dan dukungan tidak hanya bagi pendidikan formal, namun juga pendidikan informal, dengan mengembangkan dukungan KJP atau dukungan lainnya. Tak terkecuali, penambahan jumlah guru dan dosen.“Saya bersama pak Sandiaga juga bertekad menjadikan DKI Jakarta wilayah yang ramah terhadap disabilitas, termasuk dalam bidang pendidikan,” tutupnya.(exe/ist)