Senin, 03 Oktober 2016 17:30 WIB

Pemkot Jakut Tinjau Pembangunan RPTRA

Editor : Danang Fajar
Laporan: Ryan Suryadi

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Pemprov DKI Jakarta terus gencar untuk membangun ruang sebagai sarana taman bermain anak. Tempat yang dikenal masyarakat dengan nama Ruang Publik Terbuka Ramah Anak (RPTRA) adalah salah satu program Pemprov DKI Jakarta.

Di Jakarta Utara, setidaknya ada sebanyak 61 RPTRA yang dibangun di 6 Kecamatan dan tersebar di 16 Kelurahan.

"Sebagai tumbuh kembang anak serta menjadi tempat berinteraksi yang bebas polusi dan hijau," kata Walikota Jakarta Utara, Wahyu Haryadi, Senin (3/10/2016) sore.

Sebagai upaya percepatan pembangunan RPTRA di Jakarta Utara, Wahyu mengatakan jika pihaknya saat ini sedang melakukan peninjauan.

"Ada 4 lokasi yang di tinjau, yakni di RPTRA Rumah Susun Marunda yang terletak pada Blok A, RPTRA di Pegangansaan II, yang terletak pada Jalan Sunter Nias, RPTRA di Sunter Jaya yang terletak pada Jalan H. Amsir dan RPRTA di Jakarta Islamic Center," ucapnya.

Dan dari empat RPTRA yang ditinjau, Wahyu mengatakan jika pengerjaan saat ini progresnya sudah mencapai 40 persen. "Perkiraannya akan selesai pertengahan Oktober ini, peresmiannya akan dilakukan oleh Bapak Gubernur langsung," ucapnya.
0 Komentar