JAKARTA, Tigapilarnews.com - Ngototnya politikus Partai Demokrat Ruhut Sitompul mendukung calon petahana Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Pilgub DKI membuat posisi Ruhut di partai kian terjepit.Komisi Pengawas (Komwas) Partai Demokrat berencana akan memanggil Ruhut untuk memeriksa serta mengklarifikasi perihal dukungannya tersebut."Rencananya besok (Kamis, 29/9/2016) atau lusa (Jumat, 30/9/2016) diminta klarifikasinya," kata Wakil Ketua Dewan Pembina Demokrat Agus Hermanto di Gedung DPR, Rabu (28/9/2016).Agus enggan membeberkan langkah apa yang akan diambil komisi pengawas Partai Demokrat nanti."Semua sudah ada mekanismenya, kecuali memang yang bersangkutan (Ruhut, red) mau mengundurkan diri secara pribadi. Pemanggilannya harusnya hari ini, tapi tak jadi," ucapnya.Wakil Ketua DPR ini pun memaparkan, setelah ada keputusan dari komisi pengawas Partai Demokrat, maka hasilnya bakal diserahkan kepada Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk diputuskan."Nanti Ketum (SBY) yang akan memutuskan," imbuhnya.