Sabtu, 24 September 2016 07:25 WIB

Lorenzo Anggap Sirkuit Motorland Aragon Bencana

Editor : Yusuf Ibrahim
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Juara dunia MotoGP, Jorge Lorenzo, mengakui mengalami kesulitan tampil di GP Spanyol.


Ia sudah menyiratkan jika musim ini akan mengalami kesulitan menaklukkan Aragon.  Itu semua sudah dirasakan sejak melakoni latihan bebas pertama dan kedua.


Sepanjang Jumat (23/09/2016), di Sirkuit Motorland Aragon, pembalap Yamaha itu belum bisa mencapai kecepatan terbaiknya. Bahkan ia menyebut jika aksinya di Aragon merupakan bencana.

Padahal jika menyimak aksinya dua tahun lalu, podium pertama selalu lekat darinya. Tapi, musim ini dengan persaingan makin ketat yang ditunjukkan Marc Marquez dan Valentino, mengangkat trofi rasanya tidak mudah diperoleh Lorenzo.

"Saya mengalami sedikit bencana di hari pertama, sebab berbagai persoalan terjadi. Pada pagi hari, kami mempunyai masalah dengan ban belakang dan itu jelas sangat menyulitkan saya," ungkapnya seperti dikutip
MotoGP.

Tak bisa dipungkiri masalah yang dialaminya di sesi latihan hari pertama membuat aksi Lorenzo jauh dari harapan. Kini ia hanya bisa berharap keberuntungan berpihak padanya pada sesi latihan selanjutnya dan kualifikasi.

"Saya hanya berharap esok bisa mengatasi persoalan. Saya bisa mencapai kecepatan yang lebih."(exe/ist)

 
0 Komentar