Senin, 19 September 2016 19:02 WIB

Truk Pengangkut Raskin Tiba di Kantor Kecamatan Lagoa Jakut

Editor : Danang Fajar
Laporan: Ryan Suryadi

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Sebanyak empat truk pengangkut Raskin tampak parkir secara bergantian di halaman Kelurahan Lagoa, Kecamatan Koja, Jakarta Utara.

Terlihat juga beberapa pekerja sibuk menurunkan beras sebanyak 2.668 karung dari atasnya. Administrasi Umum Kelurahan Lagoa, Dekri mengatakan, jika truk berisi beras untuk keluarga kurang sejahtera (rastra) tersebut baru saja datang, Senin (19/9/2016).

Dekri juga mengatakan jika pendistribusian ke warga akan dilakukan besok. "Malam ini kita umumkan ke warga. Besok mereka bisa mulai mengambil disini," ucap Dekri.

Dan untuk menghindari membeludaknya warga saat pengambilan, Dekri menuturkan jika pihaknya akan menjadwalkan tiap harinya 2 RW.

"Biar antrian bisa tertib, kami menjadwalkan setiap harinya 2 RW," tuturnya.

Namun seandainya saat jadwal pengambilan ada warga yang berhalangan, Dekri mengatakan mereka masih bisa mengambil raskin haknya.

"Bisa datang esok harinya, tapi pelayanan tetap kami utamakan pada warga dari RW yang dijadwalkan. Jadi hak mereka yang belum dapat tidak akan hilang," katanya.
0 Komentar