JAKARTA, Tigapilarnews.com - Meskipun perayaan HUT Kemerdekaan ke 71 RI telah berakhir, namun kemeriahannya masih terasa hingga sampai saat ini.Begitupun yang kini dirasakan oleh masyarakat Cengkareng. Dalam acara puncak HUT Kemerdekaan, Polsek Cengkareng bekerjasama dengan TNI membantu menyemarakan acara tersebut.Kapolsek Cengkareng Kompol Eka Baasith menyatakan acara puncak ini dirayakan untuk kepentingan warga."Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Polsek Cengkareng semata-mata hanya untuk menghibur masyarakat dan memper erat tali persaudaraan antara polri dengan masyarakat, antara polri dengan kelompok organisasi masyarakat, tidak kalah penting adalah untuk menciptakan situasi wilayah Cengkareng yang kondusif dengan bergandengan tangan semua lapisan masyarakat," tandas Eka, Minggu (28/8/2016).Acara pun dihiasi oleh berbagai macam perlombaan dari sepeda santai hingga lomba panjat pinang yang diikuti baik anak-anak, hingga orang dewasa yang semakin memeriahkan acara tersebut.