Laporan: Rizky AdytiaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Terkait pengamanan jelang Pilgub DKI Jakarta 2017, Kapolsek Cengkareng Kompol Eka Baasith menggelar pertemuan dengan unsur Tiga Pilar, Rabu(2/11/2016).Saat pertemuan itu, hadir Danramil Cengkareng Kapten Inf Missin, MD, Kasatpol PP Kecamatan Cengkareng, Kanit Intel, Kanit Binmas, Kanit Sabhara, Ketua Ormas (FBR, PP, FPI) maupun tokoh agama.Diharapkan pertemuan itu mampu mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat. "Pertemuan tersebut membahas masalah menjelang Pemilukada DKI Jakarta dan melakukan pengecekan kesiapsiagaan semua unsur yang terlibat, termasuk masyarakat dan Ormas," ujar Kapolsek Cengkareng, Kompol Eka Baasith kepada Tigapilarnews.com, Kamis(3/11/2016).Eka menambahkan, mengajak semua pihak mendukung pelaksanaan Pilgub DKI Jakarta sehingga pelaksanaan mulai dari kampanye hingga pemilihan berjalan aman dan kondusif."Kami akan partoli rutin dengan pihak terkait guna terciptanya wilayah Cengkareng yang kondusif," tandasnya.