Laporan: Gita GintingJAKARTA, Tigapilarnews.com - Kebakaran melanda sebuah lapak barang bekas di Jalan Mampang Prapatan XI, Tegal Parang Selatan V RT 05/04, Tegal Parang, Mampang Prapatan, Kamis (18/8/2016).Kapolsek Mampang Prapatan Kompol Moch. Safi'I mengatakan berdasarkan keterangan saksi yang bernama Sukatma (45), kebakaran tersebut terjadi sekira pukul 14.40 WIB.Saat saksi bersama kedua temannya sedang melakukan aktivitas di sekitar lapak, saksi pun melihat sebuah percikan api berasal dari lantai 2 lapak. Korban yang tak kuasa melihat percikan api itu, langsung meminta pertolongan kepada warga sekitar.Lantaran lapak terbuat dari bahan mudah terbakar, api pun langsung merambat ke seluruh bangunan lapak hingga api membesar."Iya benar ada kebakaran di lapak milik Hj Rido. Diperkirakan arus pendek, karena (lantai 2) tidak ada orang," ujar Safi'I saat dikonformasi Tigapilarnews.com dilokasi.Akibat dari kebakaran tersebut, sebanyak 19 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi. Api pun berhasil di padamkan pukul 15.35 WIB."Tidak ada korban jiwa. Kerugian materil 100 juta (hanya lapak-lapak)," tandas Safi'I.