Selasa, 09 Agustus 2016 18:09 WIB

Ahok: Harus Ketemu Mega Berapa Kali Sih Biar Diusung PDIP?

Editor : Hermawan
Laporan: Evi Ariska

JAKARTA, Tigapilarnews.com – Incumbent Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) enggan menanggapi seringnya pertemuan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan Walikota Surabaya Tri Rismaharini.

"Ya, dari dulu juga udah ketemu," kata Ahok di Balaikota DKI, Selasa (9/8/2016).

Karena sering bertemu, Risma kabarnya akan diusung oleh PDIP di Pilgub DKI 2017. Namun, Ahok beranggapan sering bertemu belum tentu akan diusung.

"Ya, enggak tahu. Aku juga udah ketemu (dengan Megawati, tapi) enggak diusung," ujar Ahok sambil tertawa.

Ahok sendiri sudah beberapa kali melakukan pertemuan dengan Megawati.

Dia juga sempat semobil dengan Megawati ketika menghadiri acara penutupan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Golkar pada 28 Juli lalu.

Ahok pun melontarkan candaan, perlu berapa kali pertemuan agar mendapatkan dukungan dari Megawati.

"(Harus) ketemu (Mega) berapa kali sih supaya diusung (PDIP)?,” canda Ahok.

Belakangan, nama Walikota Surabaya Tri Rismaharini kencang diisukan bertarung dalam Pilgub DKI 2017 diusung PDIP.

Nama Risma mencuat setelah beberapa kali melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

 
0 Komentar