Rabu, 06 Juli 2016 21:23 WIB
Guna mengantisipasi lonjakan kunjungan wisatawan, pihak pengelola TMR membuka seluruh akses pintu masuk ke kawasan Ragunan dan memperpanjang jadwal kunjungan lebih lama, yaitu 30 menit dari hari biasanya."Libur Lebaran ini waktunya diperpanjang. TMR mulai dibuka dari pukul 06.00 WIB sampai dengan 17.00 WIB. Biasanya 16.30 WIB sudah tutup," jelas Bambang.Bambang menjelaskan untuk alat pembayaran masuk TMR masih menggunakan kartu JakCard. Bahkan, pihak TMR sendiri sudah menyediakan sebanyak 150.000 JakCard."Jika kekurangan kartu Jakcard, kami tambah lagi. Kami sudah berkoordinasi dengan Bank DKI. Kami gunakan continuous form antisipasi kalau ada terjadi trouble saja," pungkas Bambang.Untuk tarif masuk TMR tidak ada perubahan di hari libur Lebaran ini. Yaitu, Rp 4.500 untuk dewasa, dan Rp 3.500 untuk anak-anak.