Kamis, 30 Juni 2016 08:10 WIB

Persiapan Mudik Nyaman di Jakarta Fair Kemayoran

Editor : Yusuf Ibrahim

Laporan Ryan Suryadi


JAKARTA, Tigapilarnews.com- Menjelang mudik lebaran, banyak hal yang harus dipersiapkan.


Misalnya saja, mulai dari keamanan rumah yang ditinggalkan hingga kenyamanan saat berkendara menuju kampung halaman. Dengan persiapan yang baik maka mudik akan terasa menyenangkan. 


Berbagai keperluan dan persiapan untuk mudik tentunya bisa pengunjung dapatkan di Jakarta Fair Kemayoran 2016 yang merupakan pameran terlengkap dan terbesar di Asia Tenggara.


Bagi pemudik yang menggunakan kendaraan sepeda motor, harus melakukan pemeriksaan ban terlebih dahulu. Hal ini agar perjalanan menuju kampung halaman tidak tersendat karena ban bocor maupun kempes di jalanan. 


Untuk itu, para pengunjung bisa mengakalinya dengan menggunakan IML Super Tyre Sealant yang terletak di Hall B arena Jiexpo Kemayoran. IML Super Tyre Sealent merupakan cairan penambal ban otomatis.


Sebelumnya, telah dilakukan juga demonstrasi melewati 10.000 paku yang dilakukan di depan para pengunjung Jakarta Fair Kemayoran untuk membuktian teknologinya.


IML Super Tyre hadir dengan dua variasi untuk sepeda motor dan mobil. Di Jakarta Fair Kemayoran, adapun harga yang dijajakan yaitu Rp 27 ribu untuk ukuran 350 ml dan Rp 33 ribu untuk ukuran 500 ml. Sementara untuk mobil, dijual dengan harga Rp 85 ribu dengan ukuran 500 ml.


Sementara itu, untuk kenyamanan perjalanan saat mudik, para pengunjung juga bisa mempersiapkan perangkat Nexdrive dalam mobil pribadinya masing-masing. Para pemudik tidak akan mengalami bosan saat macet di perjalanan dengan ditemani saluran televisi di dalam mobil.


Nexdrive hadir di Jakarta Fair Kemayoran 2016 dengan harga yang spesial. Selama rangkaian Jakarta Fair, Nexdrive dijual dengan harga Rp 3.339.000 juta.


Dengan harga ini, pengunjung sudah bisa mendapatkan tayangan televisi dengan kualitas gambar yang jernih walalupun dalam keadaan melaju cepat. Harga ini tentunya merupakan harga khusus yang hanya bisa ditemukan di Jakarta Fair Kemayoran 2016. Stand Nexdrive sendiri bisa para pengunjung temukan di Hall D.


Sebelum melakukan perjalanan mudik, satu hal yang sering luput adalah untuk mengamankan rumah yang ditinggalkan saat bertolak ke kampung halaman. Untuk itu, pengunjung juga bisa menyiapkan keamanan ekstra pada rumah dengan berkunjung ke Hall C3.


Pengunjung bisa menemukan gembok dari American Secure dengan Lock Global Protection Standardgrade 8.Gembok yang satu ini sudah diuji ketahanannya dengan berbagai alat berat seperti palu besi, gergaji besi hingga cairan acid sekalipun.


Di Jakarta Fair Kemayoran, gembok ini dijual dengan tiga jenis, Untuk gembok dengan ukuran kecil, gembok ini dijual dengan harga Rp170 ribu, sedangkan untuk yang berukuran besar dijual dengan Rp240 ribu. Gembok ini juga tersedia untuk ukuran memanjang yang dijual dengan harga sebesar Rp262 ribu.


Untuk semakin memberi keamanan maksimal, pengunjung tentunya juga bisa datang ke stand Smart Home yang terletak di anjungan Pemerintah Provinsi Jakarta. Para pengunjung bisa mempelajari tentang rumah ideal masa depan yang telah menggunakan teknologi Smart Home Otomation PC Home.


Pengunjung bisa mengatur segala home appliance yang ada di rumah seperti pendingin ruangan dan televisi hanya dengan menggunakan gadget. Untuk itu, pemudik tidak perlu lagi khawatir berpergian karena kondisi rumah sudah terkendali melalui gadget.(exe)


0 Komentar