Senin, 20 Juni 2016 11:56 WIB

Uji Kelayakan Calon Kapolri Digelar Sebelum Lebaran

Editor : Danang Fajar
Laporan: Arif Muhammad Riyan

JAKARTA, Tigapilarnews.com -- Uji kelayakan calon Kapolri akan dilakukan sebelum Lebaran. Hal ini dipastikan langsung oleh ketua DPR RI, Ade Komarudin di Gedung DPR RI, Senin (20/6/2016).

"kemarin bertemu dengan PDIP dan Insya Allah sebelum lebaran sudah selesai prosesnya," ujar pria yang akrab disapa Akom ini.

Akom menjelaskan, penunjukan Komjen Pol Tito Karnavian menjadi calon tunggal kapolri menurutnya sudah sangat pas. sebab dia merasa yakin sosok Tito adalah sosok yang paling tepat untuk posisi tersebut.

"Latar belakang beliau sangat kami ketahui. Dia berprestasi dibidang kepolisian, latar pendidikan juga luar biasa. Tak ada keraguan sedikitpun terhadap karir beliau," tegasnya.

Hari ini DPR RI sudah membacakan surat pengajuan Komjen Tito Karnavian sebagai Calon Kapolri. untuk selanjutnya Komisi III akan melakukan uji kelayakan yang rencananya akan diadakan pada rabu 922/6/2016) mendatang.
0 Komentar