Jumat, 03 Juni 2016 16:31 WIB

Pemkot Tangerang Larang Ormas Sweeping Rumah Makan

Editor : Danang Fajar
Laporan : Hendrik Simorangkir

TANGERANG, Tigapilarnews.com – Mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar rapat peningkatan kerjasama aparat dalam pencegahan tindak kejahatan di ruang rapat Asisten Pengendalian Pembangunan, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Jalan Satria – Sudirman, Sukaasih, Kota Tangerang.

Wakil Walikota Tangerang, Sachrudin mengatakan, untuk terus menjaga kekhusyukan umat Islam dalam menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan, dirinya meminta agar semua pihak melakukan koordinasi baik kepada Kepolisian, Ormas, hingga pejabat pemerintahan setempat.

"Sedini mungkin kita harus bisa mencegah potensi akan bahaya yang mengganggu kekhusyukan umat. Dan jangan anggap remeh setiap persoalan, maka dari itu selalu berkoordinasi kepada pihak-pihak yang berkepentingan," ujar Sachrudin Jumat (3/5/2016) siang.

Sachrudin melanjutkan, pihak Pemkot Tangerang telah mengeluarkan Surat Edaran terkait pembatasan jam operasional tempat makan dan penutupan sementara hiburan umum selama bulan Ramadhan.

Selain itu, guna mengantisipasi kerawanan sosial, pihaknya juga telah menyosialisasikan potensi kerawanan yang muncul selama Ramadhan kepada masyarakat seperti bahaya petasan, balapan liar, sweeping ormas, minuman keras (miras), hingga perampokan.

"Kami juga telah mengingatkan masyarakat untuk tidak melakukan sweeping atau main hakim sendiri terhadap rumah makan atau tempat hiburan yang masih beroperasional. Kami juga sudah berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan semua unsur guna meminimalisirkan penyakit masyarakat, termasuk pengamanan saat lebaran nanti," jelas Sachrudin.

Sachrudin menambahkan, dirinya telah menginstruksikan kepada semua jajaran Pemkot Tangerang untuk terus hadir ditengah masyarakat meskipun ditengah kondisi berpuasa.

"Pemerintah harus selalu ada di tengah masyarakat dalam situasi dan kondisi apapun," tutupnya.
0 Komentar