Selasa, 31 Mei 2016 06:32 WIB

Yamaha Lirik Pebalap Pedrosa

Editor : Yusuf Ibrahim
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Isu transfer pembalap kembali merebak meski beberapa nama incaran sudah mendapatkan kesepakatan.

Salah satunya, dari tim Yamaha di mana Lin Jarvis mengonfirmasi tetap mengadakan pembicaraan dengan Dani Pedrosa yang sudah lama jadi bidikannya.

Bukan rahasia lagi jika Yamaha kesengsem dengan Pedrosa untuk menggantikan Jorge Lorenzo yang hengkang ke Ducati. Selain merupakan salah satu pembalap Spanyol yang masuk kriteria Movistar selaku sponsor, rider berusia 30 tahun dianggap cukup bisa mengimbangi Valentino Rossi.

Awal bulan lalu, bahkan merebak isu yang mengatakan Pedrosa siap hijrah ke Yamaha. Namun desas desus itu dijawab dengan keputusannya memperpanjang kontrak baru bersama Honda hingga dua musim kedepan.

Yamaha pun menjernihkan situasi dengan resmi memboyong Maverick Vinales. Rider belia Suzuki itu jadi pendamping The Doctor selama dua musim yang diresmikan jelang balapan Mugello dua pekan lalu.

Namun kabar mengejutkan datang sepekan jelang Grand Prix Catalunya bergulir. Seperti dikutip MCN, Senin (30/5/2016), Yamaha rupanya masih mengincar Pedrosa yang merupakan opsi utama andai kesepakatan dengan Vinales gagal terwujud.

"Kami berada dalam diskusi lanjutan dengan Dani dan jelas kami bersama dia sama-sama mengerti skenarionya. Dia adalah pembalap yang pasti kami mempertimbangkan jika Maverick tidak bisa bergabung dengan kami. Tapi kami belum menandatangani prakontrak apapun saat ini," ucap Jarvis.

Isu ini membuat Grand Prix Catalunya tentunya bakal menarik. Pedrosa bakal bertarung di Sirkuit Catalunya, Minggu (05/06/2015) mendatang.(exe/ist)
0 Komentar