Kamis, 26 Mei 2016 16:31 WIB

Filosofis Kaos Turn Back Crime

Editor : Hermawan
Laporan: Arif Muhammad Riyan

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti menjelaskan filosofis di balik kaos Turn Back Crime (TBC).

Menurut Kombes Krishna, kaos TBC tersebut merupakan kampanye internasional yang dilakukan Interpol dalam rangka menggalang kebersamaan untuk menanggulangi kejahatan transnasional organize crime (kejahatan teroganisasi).

"Saya bawa ini ke Indonesia dan menyebarkan bersama masyarakat. Ternyata masyarakat menerima," kata Kombes Krishna di Mapolda Metro Jaya, Kamis (26/5/2016) petang.

Dikatakan Kombes Krishna, apabila ada yang menyalahgunakan kaos TBC untuk tindakan kriminalitas, maka pihaknya akan menindak tegas orang tersebut.

"Jika ada yang menyalahgunakan kaos Turn Back  Crime, masyarakat tidak usah khawatir, kami akan bertindak, " tegas Kombes Krishna.
0 Komentar