Jumat, 29 April 2016 12:02 WIB

Tiket Tambahan Kereta Lebaran Dijual Malam ini

Editor : Danang Fajar
Laporan : Evi Ariska

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Dirut PT KAI Edi Sukmoro menjelaskan pihaknya kembali akan menjual tiket lebaran pada Sabtu (30/4/2016) dinihari nanti.

"PT KAI menjual tiket promo lebaran. Akan meliput 14.088 seat, dimana tiket sudah bisa dipesan mulai dinihari nanti pukul 00.00 WIB sampai 17 Juli untuk 40 kereta api" kata Edi saat jumpa pers di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat.

Warga yang ingin membeli tiket tersebut bisa melalui wevb resmi pembeian tiket kereta api maupunn dipesan melalui minimarket, aplikasi ponsel, kantor pos, pegadaian, dan agen resmi lainnya.

"Jumlah rangkaian tambahan yang disediakan adalah 23 rangkaian dan 38 kereta api," jelasnya

Sebelumnya, PT KAI mengaku siap untuk menghadapi arus mudik dan arus balik lebaran. PT KAI memperkirakan akan terjadi perungkatan total volume penumpang sebesar 5.5 persen, dari 5.106.994 penumpang tahun lalu menjadi 5.387.538 penumpang pada masa angkutan Lebaran tahun ini.
0 Komentar