Senin, 25 April 2016 15:41 WIB

Big Match Empat Tim Besar jelang Final Liga Champion

Editor : A. Amir
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Pertandingan Liga Champions musim 2015/2016 kini tinggal menyisakan lima pertandingan. Empat laga ke depan akan menentukan siapa yang akan tampil di kota Milan.

Big Match akan berlangsung antara Manchester City, Real Madrid, Atletico Madrid, dan Bayern Munich keempat tim tersebut akan memperebutkan tiket ke San Siro, tempat berlangsungnya partai final pada 28 Mei mendatang. Dan mereka akan memainkan duel semifinal pertamanya pada tengah pekan ini.

City untuk pertama kalinya tampil di babak empat besar Liga Champions, akan menjadi tuan rumah untuk juara 10 kali, Real Madrid, pada Selasa (26/4) malam. Besoknya, Atletico berhadapan dengan Bayern di Estadio Vicente Calderon.

Ada beberapa hal yang menjadi motivasi khusus buat City. Pertama, mereka sudah dipastikan gagal memenangi Premier League. Kedua, sang manajer, Manuel Pellegrini, pasti amat berhasrat untuk memberi kado terbesar kepada City sebelum dia merampungkan pekerjaanya di akhir musim.

Ya, pria Chile yang dijuluki "The Charming Guy" oleh publik Etihad Stadium itu telah dipastikan akan diganti oleh orang lain, setelah bekerja untuk The Citizens di tahun 2013. Trofi "Si Kuping Besar" akan menjadi "win-win solution" untuk perpisahan City dengan Pellegrini.

Bagaimana dengan Real Madrid? Bayangkanlah Zinedine Zidane. Kalau saja dia langsung bisa membawa Madrid menjuarai Liga Champions musim ini, itu berarti dia memiliki kehebatan pula sebagai pelatih.

Sejauh ini legenda hidup Prancis itu terbilang cukup mumpuni. Sejak menggantikan Rafael Benitez di awal tahun, Zidane sudah memimpin Madrid dalam 21 pertandingan, memenangi 17 di antaranya dan hanya kalah dua kali. Sepertinya, Zidane akan punya karier yang panjang sebagai pelatih.

Sementara itu Atletico tetap menjadi kuda hitam yang "ganas", terutama sejak mereka menyingkirkan juara bertahan Barcelona di babak perempatfinal. Di bawah komando Diego Simeone, sekali lagi Atletico menunjukkan bahwa mereka sudah masuk ke jajaran papan atas para elite di benua biru.

Dua musim lalu Atletico lolos ke final sebelum dikalahkan Real Madrid. Simeone pasti berharap timnya kali ini sudah lebih matang untuk tampil di level yang lebih tinggi lagi di Eropa.

Bagaimana dengan Bayern? Mereka adalah salah satu tim terbaik dunia saat ini. Sorotan terbesarnya kali ini adalah pada sang pelatih, Pep Guardiola, yang sejak menangani Die Roten belum pernah mengantarnya ke tangga juara.

Karena mendominasi Bundesliga bukanlah hal yang aneh buat Bayern, boleh jadi Guardiola pun belum menjadi pelatih spesial buat klub tersebut, sampai dia bisa mempersembahkan titel Eropa, seperti yang pernah dilakukan Udo Lattek (1974), Dettmar Cramer (75 & 76), Ottmar Hitzfield (2001), dan Jupp Heynckes (2013).

Jadwal semifinal leg I:

Rabu (27/4), 01.45 WIB: Man City vs Real Madrid

Kamis (28/4), 01.45 WIB: Atletico vs Bayern Munich
0 Komentar