Selasa, 12 April 2016 14:41 WIB

Hasnaeni 'Wanita Emas' Gagal Tes Urine di BNN

Editor : Danang Fajar
Laporan : Muchammad Syahputra

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta, Hasnaeni Moein pagi tadi mendatangi kantor BNN, di Jalan MT Haryono, Jakarta Timur. Kedatangan Hasnaeni tersebut untuk melakukan test urinde dan menunjukan dirinya tak pernah menggunakan narkoba.

"Test ini saya lakukan, untuk menunjukan kalau saya adalah calon yang tak pernah terlibat dan mengkonsumsi Narkoba," ujar Hasnaeni di BNN, Selasa (12/4/2016) pagi tadi.

Namun begitu, rencana Hasnaeni tersebut tak mendapat sambutan dari Petugas BNN. Sebab petugas tersebut menjelaskan jika BNN tidak melayani permintaan tes urine untuk personal atau umum.

"Tidak jadi test urinenya, nantinya saya akan dirujuk Ke RS Polri Keramat Jati. Saya testnya besok di Keramat Jati," jelasnya.

Dilokasi yang sama, Kabag Humas BNN Selamet Pribadi menuturkan, bahwa Badan Narkotika Nasional (BNN), untuk sementara ini tidak dapat mengeluarkan surat keterangan atau tidak menerbitkan surat analisis laboratorium.

"Pemeriksaaan narkotika yang non produstisia bagi masyrakat. Kalo lab BNN hanya untuk yang pro justitia," jelas Selamet Pribadi.

Saat ini sedang proses administrasi antara BNN dengan kementerian yang lain agar BNN diberikan kewenangan mengeluarkan surat keterangan yang non pro justitia (untuk/demi hukum atau undangundang) Sekarang masih belum bisa.

"Jadi Hasnaeni datang hanya ngobrol konsultasi soal bagaimana proses lab dan tes," jelasnya.
0 Komentar