Laporan: Arif Muhammad RiyanJAKARTA, Tigapilarnews.com – Puluhan Metromini dan Kopaja terjaring razia Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat. Angkutan umum yang terjaring razia petugas itu lantaran tidak laik jalan karena mengabaikan unsur keselamatan berkendara.Metomini dan Kopaja yang terjaring razia petugas ini kebanyakan instrumen rem tidak berfungsi maksimal.“Untuk surat-suratnya mereka semua lengkap, tapi banyak yang melanggar unsur keselamatan, seperti yang ini remnya enggak ada," ujar Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Pusat, Harlem Simanjuntak kepada wartawan di Jalan Tomang Raya, Jakarta, Selasa (29/3/2016) pagi.Sudin Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat memulai razia angkutan umum ini pada pukul 08.00 WIB dengan menerjunkan 25 personel. Sempat memacetkan Jalan Tomang Raya ketika razia ini berlangsung. Metromini yang terkena razia memaksa penumpangnya turun dan tidak bisa melanjutkan perjalanan."Mereka ini banyak tak bertanggung jawab. Pemilik angkutan umum tersebut tidak peduli keselamatan penumpang. Rem enggak ada, rem tangan blong, lampu sein enggak nyala, ban gundul," papar Harlem.Sudin Perhubungan dan Transportasi Jakarta pusat hingga akhir Maret ini telah mengandangkan puluhan Metromini yang tak laik jalan.