Jumat, 11 Maret 2016 14:39 WIB

Pengendara Keluhkan Jembatan Ambles di Slipi

Editor : Hermawan
Laporan: Yanti Marbun

Tigapilarnews.com Jakarta - Para pengendara sepeda motor dan mobil mengeluhkan jembatan ambles Jalan Inspeksi Kali Grogol, Jakarta Barat. Jembatan yang ambles ini letaknya berada di depan kompleks Hankam, Slipi, Palmerah, Jakarta Barat. Warga terpaksa mencari jalan lain untuk masuk ke perumahan tersebut.

"Kami susah mau lewat karena harus mutar-mutar buat cari jalan alternatif lainnya," tutur Adi, salah satu pengendara kepada Tigapilarnews.com, Jumat (11/3/2016) siang.

Sementara itu, Darmaji (52), warga RT 08/RW 02, Slipi, Jakarta Barat, menjelaskan jembatan  tersebut sudah ambles sejak Jumat (4/3/2016) lalu. Diduga, jembatan itu ambles lantaran kerap dilintasi kendaraan besar bermuatan berat.

"Usia jembatan ini sudah kira-kira 50 tahun. Di sini sering dilewati mobil gede," ujar Darmaji.

Sedangkan, Subagio (38), warga lainnya mengharapkan pemerintah setempat segera melakukan perbaikan jembatan tersebut. Akibatnya, kegiatan warga sekitar juga ikut terganggu karena jembatan ambles tersebut.

"Saya berharap pemerintah cepat-cepat memperbaiki jembatan tersebut. Kan ini sudah seminggu," tutur Subagio.

Warga terpaksa menggunakan alat seadanya sebagai tanda untuk menghalau para pengendara agar tidak melintas. Di samping itu, pengendara yang datang dari arah Pasar Slipi menuju Pasar Palmerah begitu juga sebaliknya terpaksa putar balik melewati gang-gang kecil yang ada di perkampungan tersebut.

 
0 Komentar