Laporan : RiyanJAKARTA, Tigapilarnews.com - Sebagian masyarakat yang merayakan tahun baru Cina (Imlek), berkumpul di vihara. Biasanya mereka datang ke vihara pada malam hari sehabis acara makan malam keluarga. Masyarakat keturunan Tionghoa ini ramai berdatangan ke vihara untuk berdoa, berharap menjadi orang pertama yang menanam dupa ketika jam 12 malam. Mereka percaya bahwa siapa pun yang menanam dupa pertama pada jam 12 malam maka keinginan mereka akan terkabulkan.