7 jam yang lalu

Penyerang PSBS Biak Bicara soal Rekam Jejak Persija

Editor : Yusuf Ibrahim
Alberto 'Beto' Goncalves (depan). (foto istimewa)

Jakarta, Tigapilarnews.com- Penyerang PSBS Biak, Alberto 'Beto' Goncalves mengakui betapa tanggguhnya Persija Jakarta setiap bertanding di kandang sendiri di hadapan The Jakmania. Kehadiran suporter sebagai pemain ke-12 membuat Macan Kemayoran jadi lebih semangat.

Faktor itu lah yang diwaspadai oleh PSBS Biak jelang bentrok dengan Persija Jakarta di Liga 1 Indonesia 2024/2025. Duel itu akan dimainkan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat pada Minggu (2/2) malam sekitar pukul 19.00 WIB.

Rekam jejak Persija Jakarta dalam melakoni pertandingan kandang memang mengerikan. Termasuk pada Liga 1 2024/2025, di mana Macan Kemayoran tidak pernah kalah dalam pertandingan kandang hingga pekan ke-20.

Dari sembilan pertandingan kandang yang sudah dimainkan, Persija Jakarta berhasil meraih enam kemenangan dan hanya tiga kali imbang. Nah, satu dari tiga hasil sama kuat diperoleh di Stadion Sultan Agung Bantul dan Macan Kemayoran tampil tanpa kehadiran penonton.

"Dan kita tahu memang kekuatan Persija, terutama mereka main di kandang dan suporter (Jakmania) selalu bantu Persija dan dukung Persija, jadi mereka mungkin tambah semangat gara-gara itu," kata Beto Goncalves ditemui di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jumat (31/1).

Meski begitu, Beto merasa PSBS Biak tak semestinya gentar dengan rekor Persija tersebut. Menurutnya, pertandingan sepak bola selalu berbeda dan tidak bisa terprediksi.

"Kita juga enggak usah pikir-pikir soal itu. Kita profesional, ini sepak bola 11 vs 11, jadi kita masuk lapangan kita lupa mungkin dengan suporter mereka, juga kemenangan kemarin," terang Beto.

Penyerang gaek berusia 44 tahun itu meminta para pemain PSBS Biak untuk fokus sepenuhnya ke pertandingan melawan Persija Jakarta. Apalagi laga ini sangat penting untuk mengangkat posisi Badai Pasifik dalam klasemen Liga 1 2024/2025.

"Jadi kita fokus ke pertandingan ini karena memang sangat penting buat kita dan meskipun kita tahu Persija memang tim kuat. Kita harus tahu juga kita punya kualitas dan kita punya kesempatan juga, jadi 50-50 untuk kita bisa dapat hasil yang positif," pungkas pemain naturalisasi kelahiran Brasil ini.(fik)


0 Komentar