Senin, 18 November 2024 19:30 WIB

IBSC Berjuang Dipertandingkan di PON 2028 di NTT dan NTB

Editor : Yusuf Ibrahim
Hinca IP. Pandjaitan saat menyerahkan piala. (foto IBSC)

Jakarta, TIGAPILARNEWS.COM– Presiden Indonesia Beach Soccer Community (IBSC) Hinca IP. Pandjaitan berharap sepakbola pantai dimainkan sebagai cabor eksebisi di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2028 di Nusa Tenggara Timur (NTT) & Nusa Tenggara Barat (NTB).

Bukan tanpa alasan hal itu diutarakan, sebab sepakbola pantai kini sudah jadi agenda internasional. Mulai dari Piala Asia hingga Piala Dunia.

Dengan dilombakan di PON, IBSC menilai  bisa menjaring bibit dan pemain muda potensial untuk menjadi anggota tim nasional. Timns sepak bola pantai Indonesia kini telah berpartisipasi di Piala Asia.

“Kami berharap PSSI dan KONI bisa memasukan sepak bola pantai sebagai cabor eksebisi di PON 2028,” ucap Hinca.

Olahraga eksibisi atau olahraga uji adalah olahraga yang dimainkan untuk mempromosikannya. Olahraga ini sering dilakukan selama Olimpiade, tetapi juga di acara olahraga lainnya.

Pada PON XXI di Aceh-Sumatera Utara  2024 ada beberapa cabor ekshibisi yang diselenggarakan, antara lain Ice Skating, Padel, Teqball, Floorball, Pickleball, Mix Martial Art / Beladiri campuran, Bola Tangan Pantai dan Berkuda Horseback Archery.

“Apalagi kan sepak bola pantai ini sudah diajukan FIFA agar masuk sebagai salah satu cabor di Olimpiade 2028. Artinya ini bisa jadi olahraga yang berpotensi menyumbangkan medali di Olimpik,” imbuh Hinca yang sempat berkiprah di PSSI.

Sebagai informasi, FIFA telah mengajukan permintaan ke Komite Olimpide Internasional (IOC) agar sepak bola pantai dimasukkan ke Olimpiade 2028. Selain cabor ini, ada juga futsal yang direkomendasikan menurut Globo Esporte.

IBSC sebelumnya sukses menggelar kejuaraan di Lampung Selatan, Nusa Tenggara Timur dan Jakarta. Hal itu membuat Hinca Panjdaitan optimis IBSC bisa menggelar sepak bola pantai di PON 2028.(des)


0 Komentar