Kamis, 23 Mei 2024 23:22 WIB

Penerapan VAR di Liga 1 Dinilai Berjalan Bagus

Editor : Yusuf Ibrahim
Ilustrasi VAR. (foto istimewa)

Jakarta, Tigpilarnews.com- PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyebut penerapan teknologi Video Assistant Referee (VAR) di babak Championship Series Liga 1 berjalan bagus.

VAR diterapkan dalam empat pertandingan di babak Championship Series Liga 1 yang mempertemukan Borneo FC dengan Madura United dan Persib Bandung dengan Bali United.

Direktur Operasional PT LIB Asep Saputra menginformasikan bahwa implementasi VAR pada empat laga tersebut telah berjalan lancar. “Semua berjalan sesuai dengan yang sudah kami rencanakan,” terang Asep dalam keterangan resminya.

“Mulai dari koordinasi dengan FIFA, pengiriman mobil VAR ke empat kota, komunikasi dengan broadcast, proses kalibrasi pada empat jam sebelum kick off, sampai dengan penerapan VAR pada match day,” imbuhnya.

Selanjutnya, lanjut Asep, teknologi VAR akan diterapkan di empat pertandingan ke depan. Yakni dua laga dalam perebutan posisi ketiga, serta dua laga final.

Perebutan tempat ketiga babak Championship Series Liga 1 akan mempertemujan Borneo FC dengan Bali United. Sementara Persib dan Madura United akan bentrok di final.(mir)


0 Komentar