Kamis, 09 Desember 2021 11:15 WIB

PSSI Puji Peranan Menpora Zainudin terkait Strategi Penyelengaraan Persepakbolaan

Editor : Yusuf Ibrahim
Menpora (putih) bersama Iwan Bule (kuning). (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Ketua Umum PSSI Muchamad Iriawan memuji peranan Menpora Zainudin Amali yang menurutnya selalu menginisiasi terkait strategi dalam penyelengaraan persepakbolaan di Tanah Air.

Pujian itu itu dilontarkan Muchamad Iriawan, saat melakukan konferensi pers bersama usai melaksanakan rapat Koordinasi dalam rangka kompetisi sepak bola liga 1 dan 2 dengan dihadiri penonton maksimal 25% yang berlangsung di Media Center Kemenpora, Rabu (8/12/2021).

Selain Menpora Amali dan Ketua Umum PSSI, konferensi pers itu juga dihadiri oleh Asisten Operasi Kapolri
 Irjen Pol. Drs. Imam Sugianto dan Plt. Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat drg. Kartini Rustandi, M.Kes. "Kami dari federasi sepakbola Indonesia sekali lagi mengucapkan terima kasih kepada Pak Menpora Amali yang selalu menginisiasi segenap kegiatan sepakbola di Tanah Air, termasuk penyelenggaraan Liga 1 dan 2 juga atas keputusan dan arahan pa Menpora," ucap Muchamad Iriawan.

Lebih lanjut Ketua Umum PSSI yang akrab disapa Iwan Bule itu juga mengatakan jika pihaknya telah melakukan koordinasi lintas sektoral dengan Kemenpora, Kemenkes, Kepolisian dan BNPB terkait rencana uji coba menghadirkan suporter secara terbatas ke Stadion, di mana dalam uji coba tersebut  

"Dalam kesimpulan tadi, kita akan menguji coba menghadirkan secara terbatas penonton atau suporter pada pertandingan delapan besar Liga 2 yang akan dimulai pada 15 Desember hingga selesai di dua Stadion berbeda, yakni di Stadion Pakansari Bogor dan Stadion Wibawa Mukti Bekasi," tutur Iwan Bule.

"Format untuk kali ini kita akan mengundang masing-masing 100 suporter yang sudah di vaksin dari kedua klub untuk hadir ke Stadion dan sebelum masuk, terlebih dulu mereka melakukan tes antigen dan tercatat di aplikasi Peduli Lindungi. Kita akan melihat dulu bagaimana uji coba tersebut dan jika berjalan lancar aman serta terkendali, maka bisa diteruskan dalam pertandingan Liga 1 seri empat dan lima di Bali," tambahnya.

Adapun pertandingan delapan besar Liga 2 yang akan dihadiri penonton di Stadion Pakan Sari Bogor salah satunya adalah laga RANS Cilegon FC melawan Persis Solo pada 15 Desember mendatang, di mana mereka adalah orang-orang terpilih hasil diskusi yang melibatkan klub. Selain itu suporter yang hadir harus menerapkan protokol kesehatan guna terhindar dari virus Corona yang menyebabkan penyakit Covid-19.

Iriawan pun meminta dukungan dari seluruh pihak terkait, termasuk dengan masyarakat agar kesempatan ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya. "Mohon doanya dan peran serta di bawah inisiasi pak Menpora. Kita tahu Piala AFF 2020 di Singapura sudah ada suporter dan mereka tertib. Kami imbau penonton harus tiru tingkah positif seperti itu," pungkasnya.(ded)


0 Komentar