Senin, 27 Januari 2020 13:20 WIB

Acungkan Dua dan Empat Jari, Bintang PSG ini Beri Penghormatan pada Mendiang Kobe Bryant

Editor : Yusuf Ibrahim
Neymar. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Akhir pekan ini menjadi hari kelabu bagi Neymar. Penyerang Paris Saint Germain (PSG) itu kehilangan salah satu idolanya, yakni Kobe Bryant.

Karena itu, setelah sukses merobek gawang Lille OSC, dia memberi penghormatan kepada legenda NBA tersebut. Pemain asal Brasil itu memang penggemar olahraga bola basket, dan cukup dekat dengan Kobe.

Mereka mulai berteman ketika Neymar masih bertugas di Camp Nou. Pasalnya, mantan pebasket LA Lakers itu merupakan fans Barcelona.

Dan, ketika PSG menjamu Lille pada lanjutan Ligue 1 di Parc des Princess, Senin (27/1), Neymar mendapat berita bahwa Kobe telah meninggal dunia akibat kecelekaan helikopter di Calabasas, California.

Hal itu membuat Neymar sangat bersedih. Meski demikian, pemain berusia 27 tahun itu tetap bisa menampilkan performa terbaiknya. Dia bahkan bisa membantu PSG meraih kemenangan 2-0 dengan mencatat brace pada menit ke-28 dan ke-52 dari titik putih.

Setelah mencetak gol kedua, Neymar menghampiri kamera. Tangan kanannya lalu mengacungkan dua jari, dan tangan kirinya mengacungkan empat jari. Itu melambangkan seragam ikonik Kobe yang bernomor 24.

Neymar kemudian merapatkan kedua telapak tangannya seperti orang berdoa dan sedikit membungkuk. Setelah itu, dia melihat ke atas sambil mengacungkan telunjuk kanannya ke langit. Itu sebagai penghormatan kepada Kobe yang kini sudah ada disisi Tuhan.

“Saya membaca pesan (mengenai kematian Kobe Bryant) saat jeda istirahat. Ini merupakan hari paling menyedihkan bagi dunia olahraga. Bukan hanya fans bola basket. Saya mengenalnya. Selebrasi ini untuknya. Saya berharap dia dapat beristirahat dengan tenang,” ujar Neymar, dilansir skysport.

Kecintaan Neymar terhadap NBA bukan rahasia lagi. Dia bersama rekan setimnya, Kylian Mbappe bahkan sempat menyaksikan langsung pertandingan antara Milwaukee Bucks melawan Charlotte Hornets, di AccorHotels Arena, Jumat (24/1).

Dan, pengaruh kematian Kobe kepada Neymar terlihat begitu jelas dari perayaan gol keduanya. Selain Neymar, cukup banyak yang memberi simpati atas tragedi ini. Joel Embiid, Tristan Thompson dan Kevin Love merupakan deretan pemain NBA yang memberi tribut kepada almarhum.


Hal serupa dilakukan Tom Brady dan Raheem Sterling yang mengucapkan rasa bela sungkawanya melalui media sosial.(ist)


0 Komentar