Jumat, 19 Juli 2019 19:16 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Pemkab Sleman kembali mengelar event jelajah wisata lereng Merapi dengan bersepeda motor Tour De Merapi (TDM).
Kegiatan tersebut akan berlangsung, Minggu (21/7/2019). TDM menempuh jarak 100 kilometer (Km) dengan star di lapangan Pemda Sleman dan finish di embung Telogo Putri, Kaliurang, Pakem. Bupati Sleman Sri Purnomo direncanakan akan membuka TDM itu.
Kepala Dinas pariwisata (Dispar) Sleman, Sudarningsih mengatakan TDM bukan hanya sekedar touring dengan sepeda motor di beberapa destinasi wisata yang ada di lereng Merapi.
Namun yang lebih penting lagi untuk mengenalkan beberapa potensi wisata yang ada di Sleman. Karena itu, tiap tahun rute dan objek wisatanya tidak sama.
“Tahun sebelumnya kami mengenalkan desa wisata, kali ini kami akan mengenalkan embung yang ada di Sleman sebagai alternatif wisata,” kata Ning panggilan Sudarningsih soal TDM di Kantor Dispar setempat, Jumat (19/7/2019).
Ning menjelasakan embung di Sleman memang sedang digalakkan untuk dipromosikan menjadi alternatif destinasi yang bisa dikunjungi wisatawan. Sehingga wisatawan tidak jenuh dengan destinasi yang sudah ada.
“Nantinya akan ada tujuh embung sebagai rute, yaitu embung Jetis Suruh (Ngaglik), embung Banjarharjo (Ngemplak), embung Tambakboyo (Depok), embung Ngino (Seyegan), embung Donomulyo (Godean), embung Kaliaji (Turi) dan embung Tlogo Putri, Kaliurang (Pakem),” paparnya
Dipilihnya ketujuh embung tersebut menurut Sudarningsih karena sarana prasarana sudah siap untuk untuk dipromosikan. Di setiap embung para peserta juga akan disajikan hiburan dan kuliner khas setempat.
“Harapannya setelah mengikuti event Tour De Merapi para peserta dapat mendukung promosi wisata alternatif Sleman yang sedang kami galakkan,” jelasnya.
Kepala Bidang Pemasaran Dispar Sleman, Eka Pristiana Putra mengatakan peminat warga yang akan mengikuti TDM cukup tinggi. Terbukti dari target 500 pendaftar, sampai penutupan mencapai 704 pendafar.
“TDM akan dimulai dari lapangan Pemda pukul 07.00 WIB dan sampai finishdiperkirakan pukul 11.00 WIB di embung Telogo Putri, Kaliurang,” tambahnya.(ist)