Selasa, 11 Desember 2018 10:32 WIB

Malam Ini, Michael Learns To Rock Suguhkan 20 Hits Terbaik di Tennis Indoor

Editor : Yusuf Ibrahim
Michael Learns To Rock (MLTR). (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Grup band asal Denmark, Michael Learns To Rock (MLTR), siap memeriahkan gelaran konser musik bertajuk World Music Festival (WMF) 2018 yang dihelat di Tennis Indoor, Senayan, Selasa (11/12/2018) malam.

Meski telah sering menyambangi fansnya di Indonesia namun kehadirannya begitu mendapatkan antusias yang sangat luar biasa dari pecinta musik di Tanah Air dengan sederet lagu-lagu hits miliknya seperti Paint My Love, Sleeping Child, Nothing To Lose, Take Me To Your Heart dan lagu hits lainnya. 

Para personel MLTR, sang vokalis Jascha Richter, bersama Mikkel Lentz (gitar) dan Kare Wanscher (drum) telah tiba di Jakarta dari Singapura dengan menumpang pesawat Singapore Airlines SQ 966, Senin (10/12/2018).

Kare dkk pun menyatakan sudah tak sabar ingin kembali menyapa pecinta musik tanah air karena begitu memberikan kesan sejak awal mereka merintis karier bermusik.

"Indonesia merupakan salah satu negara yang begitu membuat kami berkesan dan banyak fans luar kami disini sejak awal merintis karier. Kami semua senang bisa kembali ke sini, sangat excited," ujar Kare mewakili personel MLTR ditemui SINDOnews.com di terminal 3 kedatangan Bandara Soekarno Hatta, Tangerang Selatan, Senin (10/12/2018) malam. 

Penggebuk drum kelahiran 14 Juni 1969 ini pun mengungkapkan telah menyiapkan untuk tampil dalam konser ini sejak 2 bulan lalu. Tentunya dalam penampilan nanti, mereka akan memberikan suguhan panggung yang menarik yang rencananya akan menyuguhkan sekitar 15—20 lagu hits terbaik mereka. 

"Kami sudah menyiapkan untuk konser ini 2 bulan dan pastinya kami akan berikan penampilan menghibur serta memuaskan penonton dan hal lain kami sedang mempersiapkan album baru dan setelah Jakarta kami akan menuju batam untuk pertama kali," kata Kare. 

Tak hanya, kagum dan suka dengan sambutan fans. Seluruh personel band yang terbentuk pada 1988 ini rupanya juga menyukai makanan khas Indonesia yang begitu enak dan menggugah selera.

"Kami sangat suka makanan khas Indonesia di mana makanan yang selalu disajikan ketika kami ke sini yakni mi goreng (kesukaan Mekkel), nasi goreng (Jascha) dan kari (Kare Wanscher)," tutur Jascha menceritakan makanan favorit masing-masing personel MLTR.

Sementara itu, semula WMF 2018 dijadwalkan berlangsung selama 3 hari dimana rencana awal penyelenggaran konser pada 8 dan 9 Desember 2018 di Telkom Hun dilanjutkan dengan kehadiran bintang tamu internasional di lokasi berbeda 11 Desember 2018. Namun, pertunjukan pada tanggal 8—9 Desember dibatalkan. 

CEO Original Production Tommy Pratama selaku promotor pun menyampaikan permohonan maaf terkait pembatalan acara konser ini dan berjanji untuk mengembalikan (refund) uang tiket. "Dengan berat hati, kami mengumumkan bahwa konser World Music Festival Day 1 dan Day 2 yang dijadwalkan pada 8—9 Desember 2018 di Telkom Hub secara resmi dibatalkan karena adanya kendala teknis dan lain hal yang tidak terduga. Oleh karena itu, kami meminta maaf yang sebesar-besarnya,” papar Tommy.

Mereka yang telah membeli tiket Festival WMF 2018 diberikan kesempatan memilih alternatif, antara pengembalian uang secara penuh (refund) atau free upgrade menjadi tiket Gold untuk menonton konser Michael Learns To Rock (MLTR). Untuk informasi detailnya dapat menghubungi Original Production. Sementara itu, penjualan tiket World Music Festival 2018 untuk konser MLTR masih bisa dibeli melalui BLANJA.com.(exe/ist)


0 Komentar