Kamis, 20 September 2018 11:15 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Rajawali Citra Televisi (RCTI) bersama Yayasan Anugerah Musik Indonesia (YAMI) mempersembahkan malam penganugerahan karya musik terbaik Indonesia AMI Awards ke-21.
Penghargaan tertinggi bagi industri musik tanah air ini akan diselenggarakan dan disiarkan secara langsung oleh RCTI pada Rabu 26 September 2018 di Ecovention Ancol, Jakarta.
”21 tahun sudah Anugerah Musik Indonesia dise/enggarakan. RCTI bersama Yayasan Anugerah Musik Indonesia (YAMI) akan kembali menggelar malam puncak AMI Awards 2018. Komitmen untuk terus menjadi wadah dalam mengapresiasi karya para musisi tanah air inilah yang membuat kami terus bekerjasama. Kami sangat berharap penyelenggaraan AMI Awards tahun ini bisa berjalan lancar dan lebih baik Iagi. Bagi mereka yang namanya masuk ke dalam nominasi, kami ucapkan selamat semoga bisa meraih penghargaan dari ajang apresiasi musik terbaik di negeri ini.” ujar Kanti Mirdiati, CEO RCTI di Kantor RCTI, Rabu (19/09/2018).
”AMI Awards merupakan salah satu program awarding yang memiliki nama besar dan bergengsi. Kolaborasi yang baik antara RCTI dan Yayasan Anugerah Musik Indonesia merupakan sebuah sinergi yang siap menghadirkan sajian berkualitas dan menarik. Didukung dengan tata panggung yang megah dan taburan musisi Indonesia akan tampil dalam Malam Puncak Anugerah Musik Indonesia ke 21, yang menjadikan program ini menjadi program yang patut dinantikan,” ujar Angela Tanoesoedibjo Managing Director RCTI.
Tema besar yang diusung AMI Awards tahun ini adalah #SatuMusikIndonesia. Tema ini menjadi seruan bahwa sudah bukan saatnya Iagi terbelah oleh perbedaan. Perbedaan dimaknai sebagai keharusan untuk semakin bekerja sama demi kemajuan musik Indonesia.
#SatuMusikIndonesia adalah tagar yang tepat untuk menggambarkan dinamisnya khasanah musik Indonesia saat ini. Apalagi di tengah situasi politik Indonesia yang memanas jelang pilpres, musik menjadi instrumen yang tepat un tuk menyatukan berbagai elemen masyarakat.
Dari dunia musik, masyarakat bisa belajar bagaimana tetap menyatukan energi positif ditengah perbedaan yang ada.” Jelas Dwiki Dharmawan, Ketua Umum Yayasan Anugerah Musik Indonesia.
Penerima piala di malam puncak AMI Awards ke-21 ini adalah karya-karya yang diproduksi sepanjang rentang waktu 11uli 2017 hingga 30 Juni 2018. Untuk tahun ini, AMI Awards akan menyediakan 76 piala untuk 45 kategori dan 3 kategori Best of The Best serta Legend Awards.
Para musisi yang akan turut memeriahkan acara malam puncak AMI Awards 2018 di antaranya adalah lsyana Sarasvati, Rendy Pandugo, Afgan, Marion Jola, Rayi Putra, Arsy Widianto, Brisia Jodie, Andien, Shaggy Dog, Siti Badriah, Rossa, Syahrini, GAC, Be3, Armand Maulana, Bams, Kunto Aji, Rizky Febian, Yura Yunita, Fatin, Ayu Enstar, Ahmad Abdul, Potret, Basejam, Element, NDX AKA, Coboy, lkke Nurjanah, Betharia Sonata, Fildan, Cita Citata, Kotak, lta Purnamasari, Judika, Smash, Dipha Barus, Winky Wiryawan, Addie MS, Maudy Ayunda, Teddy Adhitya dan masih banyak lagi. Sedangkan acara ini akan di pandu oleh host Daniel Mananta.(exe/ist)