Kamis, 31 Mei 2018 17:25 WIB

Gudang Bahan Baku Cokelat PT Ceres di Bandung Terbakar

Editor : Amri Syahputra

Bandung, Tigapilarnews.com _ Gudang penyimpanan ceres bahan baku cokelat berlokasi di Dayeuhkolot Bandung terbakar. Petugas Dinas Kebakaran Kabupaten Bandung masih berjibaku memadamkan kobaran api.

Kebakaran besar ini menerjang area PT Barry Callebaut atau gudang penyimpanan bahan baku cokelat PT Ceres di Jalan Mengger Baru, Kampung Mengger Hilir, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Deyuhkolot, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis, 31/5/2018.

Menurut Kapolsek Dayeuhkolot Kompol Rismanto di lokasi kejadian kebakaran terjadi sekitar pukul 07.30 WIB. Api berasal dari bagian tengah, kata saksi ada ledakan, mencoba dipadamkan oleh alat pemadam kebakaran, tapi api semakin besar

Polisi mendapat laporan kejadian kebakaran itu sekitar pukul 08.30 WIB. Puluhan petugas terus berusaha menjinakkan api yang terlihat membara di bagian tengah gudang. Hingga pukul 10.20 WIB ini api belum padam. 
Petugas pemadam kebakaran dari Kabupaten Bandung yang dibantu dari Kota Bandung, Kota Cimahi, dan Kabupaten Bandung Barat masih berupaya memadamkan api di Gudang Cokelat milik PT Ceres yang terbakar.

Kasi Rescue Pemadam Kebakaran Kabupaten Bandung, Santo mengatakan, akibat kebakaran tersebut ada bangunan yang ambruk.

"Sekarang sedang memadamkan jalur selatan karena ada potasium," tutur Santo.

Menurutnya, potasium sangat berbahaya. Jika tersambar api bisa menyebabkan ledakan.

"Ada ledakan dari potasium, lumayan besar skala dua banding tiga," ujarnya.


0 Komentar