Rabu, 07 Maret 2018 13:56 WIB

Pemprov Riau Anggarkan Gedung Mapolda Rp170 M dan Kejati Riau Rp 94 M

Editor : Amri Syahputra

Pekan Baru, Tigapilarnews.com - Pemerintah Provinsi Riau di APBD 2018 telah menganggarkan dana untuk pembangunan gedung Markas Kepolisian Daerah (Mapolda) dan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Provinsi Riau. Gedung Mapolda Riau dianggarkan sebesar Rp 170 M dan Kejati Riau dianggarkan sebesar Rp 94 M.

Ini disampaikan langsung oleh, Markarius Anwar, anggota Komisi IV DPRD Riau yang salah satunya membidangi masaah Infrastrukrur saat dikonfirmasi, Selasa, 06/03/2018.  "Sudah, sudah dianggarkan tahun ini dan diharapkan pengerjaan rampung sesuai diharapkan tahun ini juga," sebutnya.

Disampaikan juga oleh politisi PKS ini, untuk saat ini tinggal Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Riau dalam pelaksanaan teknisnya.  Terutama dalam pempercepat proses pelelangan kegiatan, mengingat sudah masuk bulan ke tiga.  Jangan sampai pelasanaan tidak terkejar waktu hingga akhir tahun anggaran.

"Kita akan kawal terus mengenai rencana pengerjaan ini.  Sebelumnya kita juga sudah menjadwalkan rapat kerja dengan PUPR dalam mempertanyakan hal ini.  Namun batal karena PUPR ada kegiatan lain yang tidak bisa didinggalkan.  Ini akan kita jadwalkan kembali pertemuan dalam waktu dekat," sebutnya lagi.


0 Komentar