Minggu, 25 Februari 2018 11:25 WIB

Rampak Silat Bambu Runcing Garut Pecahkan Record Dunia

Editor : Amri Syahputra

Garut, Tigapilarnews.com - Dalam rangka Gebyar Pesona Budaya Garut HJG Ke-205, Pemecahan Rekor Dunia RHR "Rampak Silat Bambu Runcing Terbanyak 630 Pendekar Cilik Selaawi" sebagai upaya dalam Fasilitasi & Pemberdayaan Masyarakat serta Pemajuan Kebudayaan sesuai amanat UU No. 5 thn 2017 ttg Pemajuan Kebudayaan.

Acara tersebut melibatkan sebanyak 630 pendekar cilik dari PPSI (Persatuan Pencak Silat Seluruh Indonesia) Kecamatan Selaawi yang berasal dari 29 paguron, rampak silat yang dikordinir Ketua DPC PPSI Kecamatan Selaawi, Utang Hermawan tersebut merupakan rampak terbesar yang pernah ada di dunia dan berhasil memecahkan rekor dunia RHR (Record Holders Republic) Rampak Silat Bambu Runcing, di SOR Ciateul, Garut, Sabtu, 24/2/2018.

Pemecahan rekor dunia ini dipersembahkan untuk Garut yang merayakan Hari Jadi ke 205. Sertifikat RHR diserahkan oleh Indonesia Vice President of RHR Lia Mutisari.

Dalam acara tersebut dihadiri oleh PJS Bupati Garut, Koesmayadi Tatang, Kepala Disparbud Garut Budi Gan Gan, Ketua dan Sekjen PPSI Jawa Barat, Ketua PPSI Kab. Gatut dan tamu undangan lainnya.

Camat Selaawi Ridwan Efendi menjelaskan, ke- 29 paguron yang terlibat dalam rampak tersebut semuanya berasal dari Selaawi. Menurutnya ini langkah awal yang baik untuk memperkuat komponen paguron dan mempersatukan paguron-paguron yang ada dalam kebersamaan.

“Hal ini juga tentu saja bentuk upaya kami pemerintah kecamatan dan masyarakat dimana untuk kemajuan budaya dan kami sudah memecahkan rekor yang ketiga dari potensi yang ada,” katanya bangga.


0 Komentar