Senin, 10 Juli 2017 11:32 WIB
MANILA, Tigappilarnews.com - Gempa dengan kekuatan 5,4 (menurut US Geological Survey, 5,9) Skala Richter mengguncang Kota Ormoc di Filipina Tengah pada Senin (10/7/2017), dan membuat panik warga.
Warga di Ormoc masih belum pulih dari trauma akibat gempa berkekuatan 6,5 Skala Richter yang mengguncang wilayah yang sama pekan lalu.
Lembaga Vulkanologi dan Seismologi Filipina menyatakan pusat gempa itu, yang mengguncang Provinsi Leyte pada pukul 09.41 waktu setempat, tercatat 15 kilometer di sebelah timur-laut Kota Ormoc dengan kedalaman enam kilometer.
Sejauh ini, lembaga tersebut menyatakan lembaga itu telah mencatat dua gempa susulan setelah gempa pertama, demikian laporan Xinhua --yang dipantau Antara di Jakarta, Senin siang.
Wali Kota Ormoc Richard Gomez mengatakan kepada stasiun radio lokal, DZBB, puluhan pelajar panik dan sebagian sampai pingsan akibat gempa itu.
Kamis lalu, gempa dengan kekuatan 6,5 Skala Richter juga mengguncang provinsi tersebut, dan menewaskan dua orang. Dewan Penanganan dan Pengurangan Resiko Bencana Nasional menyatakan sedikitnya 329 orang juga cedera.
Setelah gempa 6 Juli itu, Lembaga tersebut menyatakan telah mencatat lebih dari 600 gempa susulan.
Lembaga itu menyatakan gempa yang mengguncang Kota Ormoc pada Senin adalah gempa susulan dari gempa 6,5 Skala Richter, yang mengguncang wilayah tersebut pada Kamis lalu.
sumber: antara