Sabtu, 01 Juli 2017 12:09 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Libur lebaran Idul Fitri tinggal menghitung hari. Karena itu, arus balik di terminal Tanjung Priok berangsur meningkat.
Terpantau, hingga H+4 lebaran sebanyak 7.129 penumpang tiba di terminal tersebut. "Sudah ada peningkatan penumpang pada arus balik pasca lebaran," ujar Mulya, Kepala Terminal Tanjung Priok, saat ditemui di kantornya, Sabtu (1/7/2017).
Dia memprediksi, puncak arus balik di terminal tersebut diperkirakan pada hari ini, H+5 atau Sabtu (1/7/2017) dan besok, H+6 atau Minggu (2/7/2017). Namun, ungkapnya, banyak penumpang yang sudah turun di jalan, hanya sedikit penumpang yang turun di terminal.
"Banyak bus yang hanya mengangkut sekitar 20-35 penumpang saat tiba di terminal," ungkapnya.
Berikut data rincian kenaikan penumpang selama arus balik di Terminal Tanjung Priok :
1. Hari Lebaran ke-2 atau Senin (26/6/2017) sebanyak 390 penumpang.
2. H+1 atau Selasa (27/6/2017) sebanyak 695 penumpang.
3. H+2 atau Rabu (28/6/2017) sebanyak 1.169 penumpang.
4. H+3 atau Kamis (29/6/2017) sebanyak 1.829 penumpang.
5. H+4 atau Jumat (30/6/2017) sebanyak 3.109 penumpang.