Rabu, 21 Juni 2017 12:22 WIB

Terminal Pulo Gebang Masih Belum Ramai

Reporter : Rachmat Kurnia Editor : Sandi T
Penumpang di Terminal Terpadu Pulo Gebang masih belum terlalu ramai. (foto: Ahmed)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Hingga H-4, penumpang di Terminal Terpadu Pulo Gebang masih belum terlalu ramai.

Kepala Terminal Pulo Gebang, Ismanto mengatakan, diperkirakan puncak arus mudik di Terminal Pulo Gebang akan terjadi pada H-3 dan H-2.

"Diperkirakan puncak arus mudik akan terjadi pada H-3 dan H-2 sebelum lebaran," kata Ismanto saat dihubungi, Rabu (21/6/2017).

Pada H-3 nanti, diprediksi sekitar 6 ribu penumpang akan mudik ke kampung halaman dari Terminal Pulo Gebang, Jakarta Timur. "Sejak H-10 hingga saat ini terus meningkat," kata Ismanto.

Diperkirakan jumlah pemudik yang akan berangkat dari Terminal Pulo Gebang akan terus meningkat hingga H-1 menjelang lebaran tiba.


0 Komentar