Selasa, 13 Juni 2017 17:23 WIB

Selasa Petang, IHSG BEI Berakhir Kokoh 16,21 Poin

Editor : Hendrik Simorangkir
Ilustrasi.

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (IHSG BEI), Selasa (13/6/2017), ditutup menguat senilai 16,21 poin seiring dengan sentimen positif yang beredar dari dalam negeri.

IHSG BEI ditutup naik 16,21 poin atau 0,28 persen menjadi 5.707,64 poin, sementara itu kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 bergerak menguat 4,24 poin (0,44 persen) menjadi 957,87 poin.

"Sentimen domestik yang positif masih menjadi penopang bagi IHSG untuk kembali bergerak di area positif," ujar Analis Binaartha Sekuritas, Reza Priyambada di Jakarta.

Ia mengatakan, Indonesia yang mendapatkan apresiasi dari lembaga dana moneter internasional (IMF) dalam menjaga makroekonomi dan stabilitas sistem keuangan, direspon positif pelaku pasar uang.

"Situasi itu memicu pelaku pasar melirik aset-aset dalam bentuk rupiah," katanya.

Analis Indosurya Mandiri Sekuritas, William Surya Wijaya menjelaskan, potensi penguatan masih terlihat cukup besar dengan target batas atas ke posisi 5.751 poin yang berpotensi dicapai dalam jangka pendek ini.

"Potensi IHSG menguat cukup terbuka mengingat sentimen domestik cukup kondusif," jelas William.

Frekuensi perdagangan BEI pada hari ini sebanyak 267.494 kali transaksi dengan jumlah saham yang diperdagangkan sebanyak 6,162 miliar lembar saham senilai Rp4,673 triliun. Sebanyak 160 saham naik, 169 saham menurun, dan 101 saham tidak bergerak nilainya atau stagnan.

Bursa regional layaknya Nikkei mencatat indeks turun 9,83 poin (0,05 persen) ke 19.898,75, indeks Hang Seng menguat 144,06 poin (0,56 persen) ke 25.852,10, dan Straits Times menguat 9,18 poin (0,28 persen) posisi 3.257,52.

 

Sumber: antara


0 Komentar