Sabtu, 03 Juni 2017 08:32 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Valentino Rossi mengalami situasi sulit jelang tampil di GP Italia, Minggu (04/06/2017).
Pembalap Movistar Yamaha ini baru saja pulih pascakecelakaan di ajang motocross beberapa waktu lalu. Gara-gara kecelakaan itu, Rossi menderita cedera di bagian perut serta dadanya. Meski sudah ditangani oleh tim medis, Rossi tetap mengalami kesakitan khususnya saat bernapas.
"Saya berada di Cavallara yang menjadi salah satu trek motocross favorit saya. Kecelakaan terjadi saat saya mendarat satu meter di luar jalur dan di area itu tanahnya tidak lunak. Jadi saya merasakan hantaman yang begitu keras. Ini kecelakaan yang mengerikan dan benar-benar menyakitkan khususnya pada bagian perut. Sebab saya menjadi sulit bernapas," ungkap Rossi yang dikutip dari Crash.
"Saya awalnya pesimistis bisa ikut lomba di Italia. Tapi kondisi saya membaik lebih cepat. Saya memang belum 100 persen. Tapi saya akan terus memperjuangkan banyak hal agar bisa ikut balapan di akhir pekan nanti," tambahnya.
"Untuk balapan nanti, sepertinya ada dua hal yang bakal menyulitkan saya. Pertama adalah pergerakan di jok motor. Lalu saat Anda melaju dengan kecepatan tinggi, Anda perlu mengatur pernapasan dengan sebaik mungkin dan untuk melakukan itu saya masih agak kesakitan (di perut). Inilah bagian yang harus saya pahami," jelas pembalap berjuluk The Doctor tersebut.
Jika situasinya tidak berubah, keberadaan Rossi di klasemen MotoGP tentunya bakal terancam. Sebab apabila tidak menang di GP Italia, ia akan gagal mengejar defisit poin dari rekan satu timnya, Maverick Vinales yang kini menempati peringkat teratas.(exe/ist)