Jumat, 26 Mei 2017 22:06 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com- UEFA telah merilis daftar skuat terbaik di Liga Europa musim 2016/2017.
Pemilihan pemain dilakukan oleh pengamat teknis UEFA yaitu Sir Alex Ferguson (mantan pelatih Manchester United), Christian Chivu (mantan pemain Timnas Rumania) dan Mixu Paatelainen (mantan pelatih Timnas Finlandia).
Dalam susunan skuat, pemain Manchester United begitu mendominasi. Hal ini sebenarnya wajar sebab MU berhasil memenangkan Liga Europa usai mengalahkan Ajax 2-0, Kamis (25/05/2017).
Di posisi penjaga gawang, tercantum nama Sergio Romero. Kiper MU tersebut hanya kebobolan empat gol dari 12 laga yang dilakoninya.
Selain Romero, MU juga diwakili oleh Eric Bailly, Daley Blind, Antonio Valencia, Ander Herrera, Paul Pogba, Henrikh Mkhitaryan dan Zlatan Ibrahimovic. Selain mereka terdapat juga pemain-pemain dari Lyon, Ajax serta Celta Vigo.(exe/ist)
Berikut daftar skuat terbaik di Liga Europa musim 2016/2017
Kiper: Sergio Alvarez (Celta Vigo), Sergio Romero (Manchester United)
Bertahan: Eric Bailly (Manchester United), Gustavo Cabral (Celta Vigo), Jeremy Morel (Lyon), Matthijs de Ligt (Ajax), Daley Blind (Manchester United), Antonio Valencia (Manchester United)
Gelandang: Pablo Hernandez (Celta Vigo), Ander Herrera (Manchester United), Paul Pogba (Manchester United), Youri Tielemans (Anderlecht), Corentin Tolisso (Lyon), Henrikh Mkhitaryan (Manchester United), Amin Younes (Ajax)
Striker: Zlatan Ibrahimovic (Manchester United), Alexandre Lacazette (Lyon), Bertrand Traore (Ajax).