Kamis, 25 Mei 2017 22:29 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Manchester United menutup perjalanannya di kompetisi musim 2016/2017 dengan tiga trofi.
Akan tetapi, sang pelatih, Jose Mourinho tetap melontarkan bahwa dirinya manajer terburuk di dunia dan timnya sebagai tim terburuk di dunia pada musim ini.
Sepasang gol yang dicetak Paul Pogba dan Henrikh Mkhitaryan mengantar Setan Merah meraih kemenangan 2-0 atas Ajax Amsterdam, dan mengangkat trofi Liga Europa di Stockholm, Kamis (25/05/2017) dinihari WIB.
Dengan demikian, pada musim pertamanya, Mourinho mampu memberikan MU tiga gelar juara, setelah sebelumnya telah memenangkan Piala Liga dan Community Shield. Sementara di ajang Liga Premier Inggris, MU hanya mampu finis di urutan keenam.
Bagaimanapun juga, Mourinho menegaskan bahwa musim ini sekarang harus dilihat sebagai kesuksesan.
"Di musim yang buruk, di musim di mana terkadang saya merasa bahwa tim saya adalah tim terburuk di dunia, di mana saya merasa bahwa terkadang saya adalah manajer terburuk di dunia, kami berhasil memenangkan tiga trofi dan kami pergi ke Liga Champions dengan memenangkan trofi, bukan dengan finis kedua atau ketiga atau keempat," tuturnya dikutip Sky Sports.
"Kami mendapat kehormatan untuk pergi ke Piala Super Eropa dan bermain melawan pemenang Liga Champions yang baru, jadi saya pikir musim ini sangat bagus," sambung pelatih asal Portugal.
Secara pribadi, meskipun pernah menjuarai Liga Champions bersama Porto dan Inter Milan, namun Mourinho mengungkapkan bahwa membawa MU merebut gelar Liga Europa terasa seperti kesuksesan terbesarnya.
"Bagi saya, ini adalah trofi terpenting dalam karier saya, karena ini adalah yang terakhir. Begitulah cara saya melihat sesuatu," ujarnya.(exe/ist)